Washington, D.C.
Washington, D.C.

Washington, D.C.

Washington, D.C., secara formal bernama Distrik Columbia dan umumnya disebut Washington, "the District", atau D.C. saja, adalah ibu kota Amerika Serikat. Pada tanggal 16 Juli 1790, Kongres Amerika Serikat menyetujui pembentukan distrik khusus untuk digunakan sebagai ibu kota nasional permanen sebagaimana yang diizinkan oleh Konstitusi Amerika Serikat. Distrik ini bukan merupakan bagian dari negara bagian AS manapun dan secara langsung diawasi oleh pemerintah federal.Distrik federal dibentuk di atas tanah sepanjang Sungai Potomac yang disumbangkan oleh negara bagian Maryland dan Virginia; namun, bagian Virginia dikembalikan kepada Kongres pada tahun 1846. Sebuah ibu kota baru yang dinamai menurut nama George Washington didirikan pada tahun 1791 di sebelah timur pelabuhan Georgetown. Kota Washington, Georgetown, dan wilayah terluar di dalam Distrik dikonsolidasi dalam satu pemerintahan tunggal pada tahun 1871 yang membentuk Washington, D.C. seperti sekarang ini. Kota ini berbagi namanya dengan negara bagian Washington yang terletak di pesisir Pasifik Amerika Serikat.Washington, D.C. memiliki populasi tetap 601.723 jiwa; karena adanya komuter dari pinggiran sekitar di negara bagian Maryland dan Virginia, populasinya naik hingga satu juta jiwa pada hari-hari kerja. Wilayah Metropolitan Washington, yang juga ditempati Distrik, memiliki populasi hampir 5,6 juta, wilayah metropolitan terbesar ketujuh di negara ini.Pusat dari ketiga cabang pemerintahan federal AS berada di Distrik ini, sebagaimana halnya beberapa monumen dan museum nasional. Washington, D.C. memiliki 176 kedutaan besar asing serta kantor pusat Bank Dunia, Dana Moneter Internasional (IMF), Organisasi Negara-Negara Amerika (OAS), Inter-American Development Bank, dan Pan American Health Organization (PAHO). Kantor pusat berbagai institusi lain seperti serikat dagang, organisasi nirlaba, grup pelobi, dan asosiasi profesional juga berdiri di kota ini.Distrik ini dipimpin oleh seorang wali kota dan dewan kota beranggotakan 13 orang. Meski begitu, Kongres Amerika Serikat memiliki otoritas tertinggi di kota ini dan mampu mengubah hukum setempat. Akibatnya, penduduk kota memiliki pemerintahan daerah yang kurang jika dibandingkan dengan penduduk negara-negara bagian AS. Distrik ini memiliki delegasi Kongres tanpa suara, namun tidak memiliki senator. Penduduk D.C. tidak dapat memberi suara pada pemilihan presiden hingga dilaksanakannya ratifikasi Amendemen ke-23 Konstitusi Amerika Serikat pada tahun 1961.

Washington, D.C.

Kode wilayah 202
• Dewan D.C. Kwame R. Brown (D), Ketua
• Darat 61,4 sq mi (159,0 km2)
Kode ZIP 20001-20098, 20201-20599
Diorganisasikan 1801
• Musim panas (DST) EDT (UTC-4)
• Kepadatan 9.800,0/sq mi (3.784,4/km2)
• Metro 5.58 juta (ke-7 di AS)
Disetujui 16 Juli 1790
Asal nama George Washington
• Air 6,9 sq mi (18,0 km2)
Dikonsolidasikan 1871
• Wali kota Vincent C. Gray (D)
• Demonim Washingtonian
Negara Amerika Serikat
Diberikan kekuasaan terbatas 1973
Situs web www.dc.gov
Zona waktu EST (UTC-5)
Ketinggian 0–409 ft (0–125 m)
Distrik federal Distrik Columbia
• Distrik federal 601,723 (ke-24 di AS)

Referensi

WikiPedia: Washington, D.C. ftp://ftp.atdd.noaa.gov/pub/GCOS/WMO-Normals/TABLE... ftp://ftp.ncdc.noaa.gov/pub/data/normals/1981-2010... http://www.abfa.com/ogc/hract.htm http://www.altweeklies.com/aan/Company?oid=oid:95 http://www.amtrak.com/pdf/factsheets/DC10.pdf http://www.apta.com/resources/statistics/Documents... http://www.businessweek.com/lifestyle/content/oct2... http://archives.cnn.com/2002/US/05/23/flight.93/in... http://archives.cnn.com/2002/WORLD/meast/09/12/alq... http://money.cnn.com/2007/06/13/real_estate/public...